How To Identify Main Idea Topic Sentence And Supporting Details

KOMPAS.com – Di sebuah esai bahasa Inggris, kita biasa menemui main idea, topic sentence, dan supporting details. Bagaimana untuk mengidentifikasi ketiga hal tersebut? Berikut pembahasannya:

Suatu esai harus memuat main idea, topic sentence, dan supporting details. Hal-hal tersebut harus dicantumkan agar pembahasannya terstruktur dan tidak melebar atau bahkan keluar dari topik.

Untuk mengidentifikasi ketiga poin tersebut, kita perlu mengetahui maksud dan letaknya dalam sebuah teks.

Berikut cara mengidentifikasi main idea, topic sentence, dan supporting details:

Main idea
Main idea atau gagasan utama merupakan suatu gagasan yang menjadi inti dari suatu paragraf. Setiap paragraf harus mempunyai main idea agar pembaca tahu apa yang penulis coba sampaikan dalam tulisannya.

Baca juga: Contoh Narrative Text beserta Strukturnya

Mengutip Landmark School Outreach, main idea merupakan hal yang penting tentang suatu topik. Untuk menemukan main idea, cobalah bertanya-tanya “apa yang dikatakan tentang orang, benda, atau gagasan?”

Main idea juga berupa sebuah kalimat, biasanya diletakkan pada kalimat pertama.

Namun main idea juga bisa diletakkan di tengah maupun akhir paragraf, tergantung bagaimana penulis menyusunnya. Yang bisa diperhatikan ialah bahwa main idea berisi topik yang dibahas.

Topic sentence
Topic sentence merupakan kalimat yang mengandung topik. Melansir Cuesta College, topicsentence merupakan kalimat di mana main idea dinyatakan.

Maka dari itu, topic sentence membahas hal yang menjadi topik penulisan dan gagasan utamanya. Karena itu pula, letak topic sentence juga biasa ada di awal paragraf, tapi bisa pula ada di tengah maupun akhir.

Supporting details
Setelah menuliskan gagasan utama serta topic sentence-nya, penulis perlu memberikan pernyataan-pertanyaan yang mendukung gagasannya dengan supporting details.

Mengutip Cuesta College, details, termasuk major dan minor, dapat mendukung main ideadengan menunjukkan bagaimana, apa, kapan, dimana, mengapa, dan berapa banyak (how, what, when, where, why, how much, or how many).

Jadi, supporting details biasanya merupakan kalimat-kalimat pendukung yang diletakkan setelah maupun sebelum main idea.

Dengan mengetahui apa dan di mana main idea, topic sentence, dan supporting details, kita akan lebih memahami maksud dari teks yang kita baca. Selain itu, dengan menuliskan ketiga hal tersebut, berarti penulis berhasil mengorganisasikan pemikirannya ke dalam sebuah tulisan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link /kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.