Simulacra Tower Of Fantasy Tier List

Game Tower of Fantasy yang baru saja rilis memiliki daftar weapon/simulacra tier list yang menarik. Permainan yang dibuat oleh Hotta Studio ini menjadikan karakter game dan senjata dalam satu paket.

Untuk weapon/character tier list pada game Tower of Fantasy sendiri disebut sebagai Simulacra. Kamu nantinya akan mendapatkan karakter sekaligus senjata sesuai ranking. Game tersebut membagi senjata dan karakter ke dalam beberapa nama, seperti SR dan SSR.

Tiap karakter/senjata yang tersedia di ToF juga bisa kamu custom sesuai keinginan. Bahkan, terdapat sistem Rolled Character/Weapon untuk memaksimalkan permainan kamu dalam game.

Bagi kamu yang penasaran, berikut daftar weapon/character tier list Tower of Fantasy. Termasuk pada role, element, hingga special abilities.

SSR Simulacra Tier List
Shiro
Credit : hottastudioWeapon: Chakram of the Seas

Role: DPS

Special Abilities:

* Menghancurkan musuh dengan maksimal menggunakan senjata
* Meningkatkan pertahanan tim dengan efisien
* Melawan musuh dengan advancement.

Shiro merupakan character/weapon DPS jarak jauh yang sangat baik dan dapat dengan mudah melemparkan grievous ke musuhnya. Hal itu membuat musuh terserang dan hampir kalah telak.

Dengan menggunakan Special Abilities, Shiro dapat membuat efek area Chakram yang menarik musuh, mengurangi kecepatan musuh dan melukai musuh dengan Chakram. Shiro bisa mereset cooldown senjata dengan cara menghancurkan pertahanan musuh.

Nemesis
Credit : hottastudioWeapon: Venus (EM blaster guns)

Role: Support/DPS

Special Abilities:

* Kemampuan bertahan hidup terbaik
* Discharge membersihkan debuff dan memperlambat musuh
* Sangat membantu dalam mode multiplayer.

Nemesis merupakan karakter/senjata yang mengalami mutasi menjadi Angel of Clemency. Dia dikenal sebagai pribadi yang pendiam dan tertutup. Meski begitu, Nemesis dijuluki sebagai mesin pembunuh tanpa ampun.

Nemesis memiliki mode pasif unik yang akan meningkatkan tim Volt: resonansi. Jika kamu menggunakan Nemesis bersamaan dengan senjata Volt lain, maka kekuatan serangan Volt akan meningkat sebesar 15% dan resistensi Volt sebesar 25%.

Dengan begitu, Nemesis menjadi role support yang baik untuk dimiliki tim. Namun, dia juga mampu mengurangi kecepatan musuh, spawn secara auto-targeting dengan electrode, dan bahkan menyembuhkan rekan timnya. Dengan kata lain, Nemesis adalah support dan sub DPS hybrid yang hebat.

Samir
credit : hottastudioWeapon: Dual EM Stars (volt dual pistols)

Role: DPS

Special Abilities:

* Kerusakan yang sangat tinggi pada musuh
* Senjata pokok PvP

Samir merupakan satu dari banyak weapon/character tier list Tower of Fantasy yang dikenal sebagai pribadi yang santai dan berjiwa bebas. Ia mungkin terlihat dingin, namun Samir memiliki kemampuan sebagai penembak jitu terbaik di ToF, bahkan di antara para eksekutor elit.

Samir yang khas dengan senjata Dual EM Stars-nya sangat cocok untuk role DPS. Serangan yang dibuat oleh Samir kerap kali berjalan dengan baik. Ia menggunakan senjatanya bersamaan dengan elemen Volt untuk melawan musuh.

Kombinasi senjata Dual EM Stars dan elemen Voltnya akan melumpuhkan musuh serta memberikan kerusakan ekstra. Kamu bisa menggunakan serangan normalnya untuk melompat.

Sementara skill Samir lainnya adalah mengeluarkan efek elektro sengatan listrik yang menghancurkan musuh. Samir adalah slinger senjata klasik yang tidak diragukan lagi output DPS terbaiknya.

Crow
Credit : hottastudioWeapon: Thunderblades (volt dual blades)

Role: DPS

Special Abilities:

* Memberikan damage yang tinggi kepada musuh dengan advancement
* Mobilitas yang sangat tinggi dengan backstab

Crow dikenal sebagai weapon/character tier list yang kuat, cepat, dan licik. Ia lebih cepat dari kilat dan tak akan memberikan ampun kepada pelaku kejahatan. Crow juga disebut dengan julukan ‘tebasan pedang secepat kilat’.

Crow memiliki skill menembakkan enam bilah senjata yang bisa kembali ke posisinya secara otomatis. Kemudian, senjata lainnya akan melayang di sekitar tubuhnya. Hal lainnya yang unik dari karakter Tower of Fantasy ini adalah ia bisa teleportasi ke wilayah musuh. Dengan begitu, Crow bisa amat mudah menyerang musuh di dekatnya.

Crow juga memiliki skill backstab yang sangat kuat. Terlebih jika dia menggunakan senjatanya untuk menjadi karakter DPS jarak dekat. Maka ia akan menyerang musuh dengan sangat cepat.

Zero
Credit : hottastudioWeapon: Negating Cube (flame cube/catalyst)

Favourite gifts: games, limited store items

Role: Support

Special Abilities:

* Mengobati rekan yang terkena serangan musuh
* Memberikan kekebalan tubuh pada rekan tim

Zero memiliki perlengkapan pertahanan serbaguna. Skillnya dapat memberikan pertahanan yang sangat baik dan cukup berguna. Skill ini juga akan memberikan damage dan melempar musuh ke udara. Skill lainnya yang membuat spesial karakter Zero adalah dapat menyembuhkan rekan tim.

Karakter Zero dalam Tower of Fantasy merupakan seorang jagoan komputer super cerdas yang berusia sekitar 15 tahun. Ia memiliki sifat kompetitif yang tinggi hingga membuatnya bersikap dingin.

Zero dapat menjadi role support yang solid karena bisa memberikan perlindungan pada rekan tim. Ia juga bisa menyerang musuh dengan damage yang terbilang parah.

King
Credit : hottastudioWeapon: Scythe of the Crow (flame scythe)

Role: DPS

Special Abilities:

* Hebat untuk menghancurkan pertahanan lawan
* Membuat damage tinggi
* Jangkauan serangan yang luas

King adalah seorang petarung yang tidak suka basa-basi dan dikenal sangat berani. Dia tangguh dan berkomitmen saat menjalankan misi. Adapun ciri khas King adalah dapat menyerang musuh dengan jangkauan jarak jauh.

Kamu juga bisa mengandalkan skill King yang mampu memberikan serangan di udara. Serangan di udara yang dimiliki King tersebut sudah sangat kuat untuk menyerang musuh.

Huma
Weapon: Molten Shield V2

Role: Defense

Special Abilities:

* Dapat menyerang dan bertahan sekaligus
* Durasi cooldown skill pendek
* Handal dalam memprovokasi musuh

Huma dapat beralih dari menggunakan perisai ke senjata kapak dan sebaliknya. Hal itu dapat dilakukannya hanya dengan mengaktifkan skill khususnya. Serangan normal Huma akan berubah tergantung pada mode yang kamu gunakan.

Secara keseluruhan, perisai yang dimiliki Huma lebih defensif. Sementara kapak nantinya memberikan damage yang lebih tinggi kepada musuh.

Skill Huma lainnya adalah serangan ledakan besar-besaran yang akan membuat musuh mudah marah. Huma sendiri merupakan weapon/character tier list Tower of Fantasy yang sedang dalam masa perawatan medis Hykros. Huma menjalani perawatan setelah tertular penyakit langka yang membuatnya bisa mengeluarkan kekuatan super.

Tsubasa
Credit : hottastudioWeapon: Icewind Arrow

Role: DPS

Special Abilities

* Memberikan buff damage dalam jumlah besar
* Serangannya memiliki AoE yang besar
* Durasi cooldown skill pendek

Tsubasa adalah sub DPS jarak jauh yang dapat menembak target secara langsung. Ia juga dapat mengeluarkan panah yang secara tepat mengenai musuh.

Tsubasa juga bisa memberikan stun kepada musuh. Skill ini tersedia dengan cooldown singkat, hanya dua belas detik. Selain itu, Tsubasa dapat menggunakan skillnya untuk mendapatkan cold front, meningkatkan damage dan kecepatan.

Tsubasa sendiri adalah mantan karyawan Hykros, mantan perwira Hyena, dan baru-baru ini menjadi bagian dari Heirs of Aida. Ia dikenal dengan kemampuan individu yang banyak bicara dan oportunis.

Cocoritter
Credit : hottastudioWeapon: Absolute Zero

Role: Support

Cocoritter adalah salah satu dari sedikit karakter Tower of Fantasy yang bisa menyembuhkan rekan tim. Skillnya mampu memberikan efek penyembuhan berdasarkan stat serangan maksimalnya. Cocoritter bahkan bisa menyembuhkan seseorang dari waktu ke waktu secara terus menerus selama tujuh detik.

Cocoritter merupakan seorang wanita muda yang manis dan lugu. Dia sangat dikenal dengan sikapnya yang menyukai salju dan penguin.

Claudia
Credit : hottastudioWeapon: Guren Blade (grievous sword)

Claudia merupakan seorang wanita yang dominan dan galak. Ia digemborkan sebagai kapten dan komandan semua karakter pada game Tower of Fantasy.

Terdapat hal menarik dari Claudia, yakni dapat membuat musuh merasa sangat ketakutan. Karakter wanita ini akan menyerang musuhnya tanpa ampun dengan pedang. Claudia mampu menyerang hanya dengan satu tangan.

Meryl
Credit : hottastudioWeapon: Rosy Edge (ice shell claymore)

Role: Defense

Special Abilities:

* Menyembuhkan rekan tim
* Dapat mengunci musuh.

Meryl merupakan karakter yang menjadi bagian dari senior Hykros. Ia memiliki skill perang yang luar biasa dan kerap unggul bahkan dalam misi yang paling berbahaya sekalipun.

Meryl memiliki serangan normal ground-slamming yang hebat. Dengan serangan tersebut, ia bisa memberikan efek area yang berdamage tinggi. Skill khusus yang dimiliki Meryl mampu memberikan kekebalan untuk mengontrol efek hingga memberikan perlindungan kepada rekannya.

Karakter yang memiliki senjata rosy edge ini sangat hebat dalam memfokuskan kerusakan pada satu target, Bahkan, Meryl mempunyai kecenderungan untuk membuat musuh ngefreeze.

Cobalt-B
Credit : hottastudioWeapon: Rifle

Role: DPS

Cobalt-B dikenal dengan senjata yang mampu membuat musuh menjadi terbakar selama 8 detik. Serangan yang dikeluarkan oleh Cobalt-B juga dapat menyebabkan kerusakan berkelanjutan sebesar 58,00% ATK setiap detik.

SR Tower of Fantasy characters
Ene (Oraphin)
Weapon: Pummeler (ice shell hammer)

Role: Defense

Ene adalah seorang anak pemilik proyek yang mendapatkan hak untuk hidup sebagai manusia. Dia merupakan pribadi yang tegas dan memiliki kekuatan menghancurkan musuh yang hebat.

Dengan nilai Shatter 10, senjata Ene merupakan salah satu senjata terbaik dalam menghancurkan shield musuh. Ini membuatnya bagus untuk digunakan melawan musuh dan World Boss. Senjata Pummeler juga merupakan Senjata SR yang relatif mudah untuk gacha.

Echo
Weapon: Thunderous Halberd (volt halberd)

Role: DPS

Echo merupakan weapon/character Tower of Fantasy yang berperan sebagai Wastewalker. Ia memulai misi untuk menghukum kejahatan dan menyebarkan kebaikan.

Dari semua karakter Tower of Fantasy SR yang dirilis sejauh ini, Echo merupakan the best shield breaker. Tak hanya itu, Echo juga mempunyai serangan tombak yang cepat dan mampu melumpuhkan target.

Pepper (Pei Pei)
Weapon: Staff of Scars (volt staff)

Role: Support

Berkat skill healingnya yang kuat, Pepper menjadi karakter SR yang sangat berguna. Dia sangat mampu diandalkan tiap kali keadaan menjadi sulit. Pepper berguna untuk melakukan penyembuhan dengan ideal.

Namun, Pei Pei memerlukan waktu untuk cooldown lebih dari satu. Hal itu karena Pepper akan meningkatkan stat serangan juga dalam masa cooldownnya.

Pepper dikenal dengan latar belakangnya yang berpendidikan tinggi dan penyayang. Ia telah bekerja di departemen medis di Hykros dan mencoba mencari cara untuk memulihkan berbagai penyakit.

Hilda
Weapon: The Terminator (ice shell chain gun)

Role: DPS

Hilda adalah seorang karakter perempuan yang ramah tetapi pelupa. Ia membawa senjata dari Pelabuhan Banges dan membuat namanya dikenal oleh orang-orang di seluruh kota.

Dia dipuja karena kebaikan dan keterampilan negosiasinya. Bahkan, popularitasnya hampir setara dengan selebritas. Hilda menjadi pribadi yang sangat dicintai oleh masyarakat di wilayah pelabuhan.

Bai Ling
Weapon: Nightingale’s Feather (grievous bow)

Role: DPS

Bai Ling adalah weapon/character Tower of Fantasy yang dikenal sebagai satu-satunya SR dengan elemen Grievous. Ia merupakan rekan tim yang baik untuk digunakan melawan musuh yang memiliki kelemahan di bagian fisik.

Bai Ling juga menjadi role DPS jarak jauh yang bagus untuk para player yang tidak memiliki karakter Shiro atau Tsubasa. Adapun skill khusus Bai Ling adalah melakukan tembakan dan memicu ledakan di daerah musuh.

Bai Ling sendiri berprofesi sebagai pemimpin Shelter HT201 saat ini. Ia memiliki tanggung jawab atas operasi harian dan komando tempurnya. Bai Ling juga dikenal sebagai sosok yang perhatian, bertanggung jawab, teliti, dan pandai pembukuan.