Tips Setting ADS Dan Gyroscope PUBG Mobile Terbaik
Player PUBG Mobile walaupun tujuannya adalah sama yaitu merebutkan WWCD, namun strategi hingga gerakan playernya pun pasti berbeda. Hal ini dipengaruhi oleh Setting ADS dan Gyroscope yang berbeda di setiap player.
Kalian dan teman kalian belum tentu memiliki Setting ADS dan Gyroscope yang sama, bahkan belum tentu player pemula memiliki pengaturan yang sangat sensitif ketika baru pertama kali bermain. Oleh karena itu, untuk penjelasan lebih lanjutnya simak di bawah ini!
YT/GamingproOcean1. Setting ADS
IG/ryanprakashaADS atau yang memiliki singkatan Aim Down Sight merupakan sebuah pengaturan yang mana bisa mempercepat atau memperlambat gerak layar kalian di dalam in-game untuk suatu kondisi tertentu.
Sebelum kalian mengatur settingan dari ADS, pastikan kalian sudah menyadari hal apa yang perlu kalian ubah dari sensitivitas senjata kalian. Contohnya, jika kalian merasa senjata yang menggunakan scope 3x sulit untuk kalian kendalikan, artinya sensitivitas ADS 3x perlu kalian ubah.
Baca Juga : Kenapa Gyroscope Penting di PUBG Mobile?
Jika kalian merasa sulit menahan recoil, maka persentase dari settingan ADS yang kalian inginkan perlu ditambahkan lagi. Namun, jika kalian merasa terlalu licin saat membidik hingga sering menimbulkan missed aim, maka sensitivitas ADS kalian perlu dikurangi.
Berdasarkan gambar yang kalian bisa lihat di atas, sensitivitas ADS tersebut adalah milik Supernayr yang bisa kalian coba, karena pada dasarnya Supernayr sendiri merupakan seorang player yang gemar bermain dengan Sensitivitas kecil sehingga mudah untuk diikuti.
Baca Juga : Tips Kuasai Recoil dengan Gyroscope di PUBG Mobile
2. Setting Gyroscope
IG/ryanprakashaGyroscope memiliki fungsi advance lagi jika kalian bandingkan dengan ADS. Jika ADS hanya mengandalkan sensitivitas dari layar saja, Gyroscope menggunakan sensitivitas dari gerakan gadget yang kalian gunakan.
Gyroscope berfungsi untuk memberikan bantuan sensitivitas lebih maksimal lagi jika sekiranya kalian tetap tidak mampu menahan recoil menggunakan ADS. Perlu diketahui, bahwa Gyroscope memiliki sensitivitas yang jauh lebih “licin” dari ADS.
Jika kalian sudah merasa cukup dengan ADS, maka sebenarnya Gyroscope tidak terlalu kalian butuhkan. Semakin besar persentase Gyroscopenya, maka semakin licin bantingan layar yang dihasilkan ketika kalian menggerakan device.
Baca Juga : 3 Cara Mengatur Recoil Senjata di PUBG Mobile Lite
Oleh karena itu, tidak selamanya Gyroscope dengan persentase tinggi menjadi hal yang bagus, karena settingan Gyroscope terbaik adalah settingan yang sesuai dengan gameplay dan kemampuan dari masing-masing player.
Sebagai catatan, tidak semua player nyaman menggunakan Gyroscope dan hanya membutuhkannya di saat waktu membidik saja. Hal ini bisa kalian ubah dari Setting Basic lalu cari pilihan Gyroscope.
Jika sudah melihatnya, klik Close untuk mematikan Gyroscope, klik Always ON untuk menghidupkan Gyroscope di semua kondisi (tidak membidik), dan Scope ON untuk mengaktifkan Gyroscope saat kalian membidik saja.
Baca Juga : Pengaturan Sensitivitas Tanpa Gyroscope di PUBG Mobile
Berdasarkan penjelasan kami di atas, semoga artikel ini dapat membantu kalian untuk memahami tentang bagaimana tips terbaik melakukan pengaturan ADS dan Gyroscope di PUBG Mobile.
Kalau kalian sendiri merupakan player yang senang dengan sensitivitas besar atau kecil, nih? Terima kasih sudah menyimak!