Uji 10 Game Di IGP Intel Iris Xe Graphics

Salah satu peningkatan yang hadir pada prosesor Intel Core 11th Gen “Tiger Lake”, yaitu kini dilengkapi IGP terbaru Intel Iris Xe Graphics. IGP Intel Iris Xe Graphics sendiri adalah merupakan penerus dari Intel Iris Plus Graphics.Tentunya IGP terbaru ini diklaim punya performa yang jauh lebih kencang lagi dibandingkan pendahulunya.

Nah, kali ini tim Jagat Review akan menguji kemampuan IGP Intel Iris Xe Graphics ini dengan melakukan gaming test di 10 game, dan membandingkannya dengan performa IGP Plus Graphics.

Sebelum melihat lebih lanjut perbedaan performa antara kedua IGP Intel ini, mari kita simak perbedaan spesifikasi antara kedua IGP tersebut.

Perbedaan Iris Xe Graphics dan Iris Plus Graphics
SpesifikasiIris Xe GraphicsIris Plus GraphicsArchitectureIntel Processor Graphics Gen12Intel Processor Graphics Gen11Execution Unit9664Graphics Max Dynamic Frequency1.3 GHz1.1 GHzMemory TypeLPDDR4x 4267 MHz atauDDR MHz

LPDDR4x 3733 MHz atauDDR MHz

Diatas kertas, Intel Xe Graphics memang memiliki spesifikasi yang tinggi dibandingkan dengan Iris Plus Graphics. Tentunya kita akan semakin penasaran, sekencang apakah IGP Intel Iris Xe Graphics saat digunakan untuk bermain Game?

Laptop Untuk Pengujian
Di pengujian kali ini kami menggunakan laptop Acer Swift 3X untuk menguji 10 Game di IGP Intel Iris Xe Graphics dengan spesifikasi sebagai berikut:

Processor

* Intel Core i7 1165G7
* Codename – Tiger Lake

Memory/RAM

* 16 GB DDR MHz
* Dual Channel

Storage

Integrated Graphics

Discrete Graphics

* Intel Iris Xe Max Graphics
* Pembahasan Discrete Graphics terbaru dari Intel ini akan kami hadirkan di lain waktu

Laptop Pembanding
Sedangkan untuk laptop pembanding, disini kami menggunakan laptop Lenovo Yoga S740 dengan IGP Intel Iris Plus Graphics sebagai pembanding dengan spesifikasi sebagai berikut:

Processor

* Intel Core i7 1065G7
* Codename – Ice Lake

Memory/RAM

* 16 GB DDR MHz
* Dual Channel

Storage

Integrated Graphics