10 HP Untuk Vlog Terbaik Dengan Kamera Canggih

Telset.id – Karier sebagai vlogger kini tidak bisa dipandang sebelah mata. Hanya dengan berbekal smartphone atau HP untuk vlog dengan kamera terbaik, orang kini bisa membuat konten yang berkualitas.

Karena itu, tidak heran jika kini banyak yang ingin mengikuti jejak para vlogger populer, mungkin Anda termasuk salah satunya. Kamera merupakan suatu keharusan jika Anda berniat menjadi vlogger.

Namun, Anda tidak perlu lagi repot-repot membeli kamera DSLR atau mirrorless yang menguras isi kantong untuk merekam video berkualitas. Kecanggihan kamera smartphone kini telah berkembang dengan sangat pesat untuk menghasilkan gambar yang keren.

{Baca juga: Tips Mematikan Suara Shutter Kamera di HP Android, Panduan Lengkap!}

Produsen smartphone juga berlomba-lomba untuk melengkapi perangkatnya dengan kamera beresolusi tinggi hingga diafragma yang hasilnya hampir mendekati kamera profesional.

Untuk merekam video, tidak lupa pula disediakan mode slow motion yang mampu menyimpan gambar hingga ratusan frame per second. Tim Telset telah merangkum beberapa HP untuk vlog dan harganya yang bisa Anda manfaatkan.

Penasaran? Berikut ini rekomendasi HP untuk vlog 2021:

Huawei Mate 40 Pro
Huawei Mate 40 ProRekomendasi HP untuk vlog 2021 pertama adalah Huawei Mate 40 Pro. Smartphone ini baru saja meluncur di Indonesia dan dibanderol dengan harga Rp 15,9 jutaan.

Harga yang mahal memang, namun Anda pun bakal diganjar dengan kualitas spesifikasi serta konfigurasi kamera terbaik. Huawei Mate 40 Pro menjadi ponsel yang meraih predikat kamera terbaik (depan ataupun belakang) versi DxOMark.

HP vlog terbaik ini mempunyai kamera depan 13MP yang disandingkan juga dengan lensa 3D ToF. Perpaduan ini memungkinkan pengguna untuk menangkap foto ataupun video bokeh yang berkualitas.

Berkat teknologi berbasis AI atau kecerdasan buatan yang disematkan di dalamnya, video wajah Anda pada vlog pun bakal terlihat lebih baik, warna yang bagus, serta detail yang berkualitas.

{Baca juga: 10 HP Huawei Terbaru Maret 2021, Ada yang Dukung GMS!}

Bikin vlog tentu saja butuh kamera belakang juga. Huawei Mate 40 Pro memiliki kamera utama dengan ukuran sensor terbesar, dan bahkan melampaui Samsung Galaxy Note20 Ultra yang mengusung kamera utama dengan sensor 108MP. Kamera utama 50MP yang juga dilengkapi OIS ini memiliki ukuran 1/1.28 berbanding 1/1.33″.

Sensor ini memiliki konfigurasi RYYB atau Super Spectrum yang lebih peka terhadap cahaya. Kamera utama Mate 40 Pro pun sangat mumpuni untuk digunakan pemotretan di malam hari.

Disertakan kamera ultrawide 20 MP f/1.8, lensa periskop 12 MP dengan optical zoom 5x, dan sensor laser.

SPESIFIKASI HUAWEI MATE 40 PRORilisOktober 2020Network2G, 3G, 4G, 5GOSAndroid 10, EMUI 11 (Huawei Mobile Service)ChipsetKirin G (5 nm)CPUOcta-core (1×3.13 GHz Cortex-A77 & 3×2.54 GHz Cortex-A77 & 4×2.05 GHz Cortex-A55)GPUMali-G78 MP24RAM8 GBMemori256 GBDimensi162.9 x 75.5 x 9.1 mmLayarFlex OLED, 90Hz, 6.76 inches, 1344 x 2772 pixelsKamera Utama50MP + 12MP + 20MPKamera Depan13MP + ToF 3DBeteraiLi-Po 4.400 mAh, Fast charging 66WWarnaMystic SilverHargaRp 15,9 jutaanHuawei P40 Pro
Huawei P40 ProMasih dari Huawei, rekomendasismartphone terbaik untuk vlog adalah Huawei P40 Pro. Ponsel pintar ini pun bisa Anda dapatkan di toko online maupun offline resmi di Indonesia.

Huaewi P40 Pro juga masuk ke jajaran HP untuk ngevlog 2021 dengan kamera belakang dan depan terbaik versi DxOMark. Pastinya, Anda pun dapat merekam dan mengolah konten vlog di ponsel ini dengan cukup mudah.

{Baca juga: Review Huawei P40 Pro: Masih ‘Pede’ dengan HMS}

HP untuk vlog terbaik ini punya dua kamera depan. Satu di antaranya adalah sensor sudut lebar 32 MP dengan bukaan f/2.2 yang dipadukan dengan sensor 3D IR untuk estimasi kedalaman dan fokus otomatis.

Kamera depannya juga mampu merekam video hingga resolusi 4K. Anda pastinya bisa bikin vlog berkualitas tinggi hanya dalam genggaman saja.

SPESIFIKASI LENGKAP HUAWEI P40 PRORilisMaret 2020Network2G, 3G, 4G, 5GOSAndroid 10, EMUI 10 (Huawei Mobile Service)ChipsetKirin 990 5G (7 nm+)CPUOcta-core (2×2.86 GHz Cortex-A76 & 2×2.36 GHz Cortex-A76 & 4×1.95 GHz Cortex-A55)GPUMali-G76 MP16RAM8 GBMemori256 GBDimensi158.2 x 72.6 x 9 mmLayarOLED, 90Hz, 6.58 inches, 1200 x 2640 pikselKamera Utama50MP + 12MP + 40MPKamera Depan32MP + 3D ToFBeteraiLi-Po 4.200 mAh, Fast charging 40WWarnaDeep Sea Blue, Silver FrostHargaRp 15,9 jutaanSamsung Galaxy S20 Ultra
Samsung Galaxy S20 UltraHP buat vlog selanjutnya adalah Samsung Galaxy S20 Ultra. Meski saat ini ada seri Galaxy S21, namun Samsung Galaxy S20 Ultra masih menjadi salah satu HP yang cocok untuk ambil konten vlog berkat kameranya yang berkualitas tinggi.

Dengan adanya kamera selfie beresolusi 40 MP, Samsung Galaxy S20 Ultra langsung dinobatkan oleh DxOMark sebagai salah satu HP yang memiliki kemampuan selfie terbaik yang pastinya cocok untuk ambil konten vlog.

{Baca juga: Review Samsung Galaxy S20 Ultra: Smartphone Terbaik Tahun Ini}

Tak hanya kamera depannya saja yang bagus, kamera belakang handphone yang bagus untuk vlog ini juga berkualitas tinggi. Samsung Galaxy S20 Ultra memiliki lensa dengan sensor 108MP, lensa telephoto dengan skema periskop 48MP yang didukung OIS, lensa ultrawide 12MP, dan lensa 3D ToF.

SPESIFIKASI LENGKAP SAMSUNG GALAXY S20 ULTRARilisFebruari 2020Network2G, 3G, 4GOSAndroid 10, upgradable to Android 11, One UI 3.0ChipsetExynos 990 (7 nm+)CPUOcta-core (2×2.73 GHz Mongoose M5 & 2×2.50 GHz Cortex-A76 & 4×2.0 GHz Cortex-A55)GPUMali-G77 MP11RAM12 GBMemori128 GBDimensi166.9 x 76 x 8.8 mm (6.57 x 2.99 x 0.35 in), 220 gLayarDynamic AMOLED 2X, 120Hz, 6.9 inches, 1440 x 3200 pikselKamera Utama108 MP (wide), 48 MP (periscope telephoto), 12 MP (ultrawide), TOF 3D (depth)Kamera Depan40 MP (wide)BeteraiLi-Po 5.000 mAh, Fast charging 45WWarnaCosmic Grey, Cosmic Black, Cloud WhiteHargaRp 14,4 jutaanSamsung Galaxy Note20 Ultra
Samsung Galaxy Note20 UltraBerikutnya, ada Samsung Galaxy Note20 Ultra. Selain kemudahan dalam produktivitas, HP terbaru Samsung ini juga menawarkan kemampuan maksimal untuk bikin konten vlog dan mengolahnya langsung dismartphone.

Samsung Galaxy Note 20 Ultra masuk dalam jajaran HP untuk vlog dengan kamera selfie terbaik. Kamera depan ponsel ini terdiri dari satu kamera dengan sensor 10 MP. Tak sebesar ponsel flagship lainnya memang, namun Anda tetap dapat menghasilkan video selfie ataupun vlog dengan kualitas yang bagus.

{Baca juga: Review Samsung Galaxy Note20 Ultra: Nyaris Tanpa Cela}

Ditambah, ponsel ini juga punya kamera belakang yang powerful. HP terbaru Samsung ini dibekali kamera utama dengan sensor ISOCELL 108MP generasi kedua yang punya kinerja lebih baik untuk foto atuapun video.

SPESIFIKASI LENGKAP SAMSUNG GALAXY NOTE20 ULTRARilisAgustus 2020Network2G, 3G, 4GOSAndroid 10, upgradable to Android 11, One UI 3.0ChipsetExynos 990 (7 nm+)CPUOcta-core (2×2.73 GHz Mongoose M5 & 2×2.50 GHz Cortex-A76 & 4×2.0 GHz Cortex-A55)GPUMali-G77 MP11RAM8 GBMemori256 GB, 512 GBDimensi164.8 x 77.2 x 8.1 mm (6.49 x 3.04 x 0.32 in), 208 gLayarDynamic AMOLED 2X, 120Hz, 6.9 inches, 1440 x 3088 pikselKamera Utama108 MP (wide), 12 MP (periscope telephoto), 12 MP (ultrawide)Kamera Depan10 MP (wide)BeteraiLi-Po 4.500 mAh, Fast charging 25WWarnaMystic Bronze, Mystic Black, Mystic WhiteHargaRp 12 jutaan – Rp 15 jutaanSamsung Galaxy Note20
Samsung Galaxy Note20Kamera depan dari Samsung Galaxy Note20 masih sama dengan Note20 Ultra. Maka tak heran kalau kualitas pengambilan gambar dari kamera ini pun sama baiknya dengan sang kakak.

Kamera depan dari phablet satu ini memudahkan Anda untuk merekam konten vlog dengan detail, kualitas warna, dandynamic range yang bagus.

Tak hanya kamera depan berkualitas, Galaxy Note20 juga punya komposisi kamera belakang yang sama bagusnya.

Meski tidak memiliki sensor 108MP, namun perpaduan kamera utama 12MP, kamera telephoto 64MP, dan kamera ultrawide 12MP, rasanya sangat cukup buat Anda untuk membuat konten vlog menarik.

SPESIFIKASI LENGKAP SAMSUNG GALAXY NOTE20RilisAgustus 2020Network2G, 3G, 4GOSAndroid 10, upgradable to Android 11, One UI 3.0ChipsetExynos 990 (7 nm+)CPUOcta-core (2×2.73 GHz Mongoose M5 & 2×2.50 GHz Cortex-A76 & 4×2.0 GHz Cortex-A55)GPUMali-G77 MP11RAM8 GBMemori256 GB, 512 GBDimensi161.6 x 75.2 x 8.3 mm (6.36 x 2.96 x 0.33 in), 192 gLayarSuper AMOLED Plus, 6.7 inches, 1080 x 2400 pikselKamera Utama12 MP (wide), 64 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide)Kamera Depan10 MP (wide)BeteraiLi-Po 4.300 mAh, Fast charging 25WWarnaMystic Green, Mystic Bronze, Mystic Gray, Mystic Red, Mystic BlueHargaRp 11 jutaanSamsung Galaxy Note 10+
Samsung Galaxy Note 10+Rekomendasismartphoneuntuk vlog selanjutnya adalah Samsung Galaxy Note 10+. Meski terbilang sebagai “HP lawas”, namun Samsung Galaxy Note 10+ masuk ke jajaran ponsel dengan kamera selfie terbaik versi DxOMark.

Masih sama dengan Note20 Series, ponsel pintar ini pun mengusung kamera depan dengan sensor 10MP. Kamera ini dapat membantu Anda untuk merekam video vlog hingga resolusi 4K @30FPS, lho.

Kamera belakang dari Galaxy Note 10+ juga tak boleh dianggap remeh. Perpaduan kamera utama 12MP, kamera tele 12MP, kamera ultrawide 16MP, dan 3D ToF, bikin Anda lebih maksimal untuk membuat konten vlog yang menarik.

SPESIFIKASI LENGKAP SAMSUNG GALAXY NOTE 10+RilisAgustus 2019Network2G, 3G, 4GOSAndroid 9 Pie, upgradable to Android 11, One UI 3.1ChipsetExynos 9825 (7 nm)CPUOcta-core (2×2.73 GHz Mongoose M4 & 2×2.4 GHz Cortex-A75 & 4×1.9 GHz Cortex-A55)GPUMali-G76 MP12RAM12 GBMemori256 GB, 512 GBDimensi162.3 x 77.2 x 7.9 mm (6.39 x 3.04 x 0.31 in), 196 gLayarDynamic AMOLED, 6.8 inches, 1440 x 3040 pikselKamera Utama12 MP (wide), 12 MP (telephoto), 16 MP (ultrawide), 3D ToFKamera Depan10 MP (wide)BeteraiLi-Po 4.300 mAh, Fast charging 45WWarnaAura Glow, Aura White, Aura Black, Aura BlueHargaRp 8 jutaaniPhone 12 Pro Max
iPhone 12 Pro MaxRekomendasismartphone atau HP terbaik untuk bikin konten vlog adalah iPhone 12 Pro Max. HP Apple satu ini wajib masuk rekomendasi kami karena kualitas kameranya yang luar biasa.

Kamera depan iPhone yang bagus untuk vlog ini memiliki komposisi yang terdiri dari lensa 12 MP dan SL atau Structured Light sebagai sensor kedalaman untuk keperluan foto maupun video bokeh.

Ditambah, iPhone 12 Pro Max juga mampu merekam video 4K di 30 FPS dengan mengaktifkan mode Dolby Vision HDR. Hasil video yang dihasilkannya pun punya kualitas warna yang bagus, detail yang berkualitas, serta pastinya minim noise dan stabil.

SPESIFIKASI LENGKAP IPHONE 12 PRO MAXRilisOktober 2020Network2G, 3G, 4G, 5GOSiOS 14.1, upgradable to iOS 14.4ChipsetApple A14 Bionic (5 nm)CPUHexa-core (2×3.1 GHz Firestorm + 4×1.8 GHz Icestorm)GPUApple GPU (4-core graphics)RAM6 GBMemori128 GB, 256 GB, 512 GBDimensi160.8 x 78.1 x 7.4 mm (6.33 x 3.07 x 0.29 in), 228 gLayarSuper Retina XDR OLED, HDR10, 6.7 inches, 1284 x 2778 pikselKamera Utama12 MP (wide), 12 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide)Kamera Depan12 MP (wide), SL 3DBeteraiLi-Po 3.687 mAh, Fast charging 20WWarnaSilver, Graphite, Gold, Pacific BlueHargaRp 17 jutaan – Rp 19 jutaaniPhone 12 Pro
iPhone 12 ProiPhone 12 Pro juga bisa dijadikan pilihan bagi Anda yang ingin membeli HP yang cocok untuk membuat konten vlog. Kamera depan dari HP terbaru Apple ini sangat identik dengan iPhone 12 Pro Max, jadi pasti kualitasnya pun sama.

Sama halnya, Anda pun dapat merekam video 4K di 30 FPS dengan mengaktifkan mode Dolby Vision HDR di iPhone untuk vlog ini. Hasil video yang dihasilkannya pun punya kualitas warna yang bagus, detail yang berkualitas, minim noise dan stabil, dan dynamic range yang luas.

SPESIFIKASI LENGKAP IPHONE 12 PRORilisOktober 2020Network2G, 3G, 4G, 5GOSiOS 14.1, upgradable to iOS 14.4ChipsetApple A14 Bionic (5 nm)CPUHexa-core (2×3.1 GHz Firestorm + 4×1.8 GHz Icestorm)GPUApple GPU (4-core graphics)RAM6 GBMemori128 GB, 256 GB, 512 GBDimensi146.7 x 71.5 x 7.4 mm (5.78 x 2.81 x 0.29 in), 189 gLayarSuper Retina XDR OLED, HDR10, 6.1 inches, 1170 x 2532 pikselKamera Utama12 MP (wide), 12 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide)Kamera Depan12 MP (wide), SL 3DBeteraiLi-Po 2.815 mAh, Fast charging 20WWarnaSilver, Graphite, Gold, Pacific BlueHargaRp 17 jutaanAsus ZenFone 6
Asus ZenFone 6Berikutnya, Asus ZenFone 6 yang masuk rekomendasi smartphone untuk vlog terbaik. Mengusung kamera flip, kualitas kamera depan dan belakang ini sama-sama bagus.

Untuk merekam konten vlog, Anda bisa memanfaatkan kamera utama dengan sensor 48MP IMX586 dari Sony. Anda juga dapat merekam video super luas berkat kamera kedua adalah ultrawide dengan resolusi 13MP.

SPESIFIKASI ASUS ZENFONE 6RilisMei 2019NetworkGSM / HSPA / LTEOSAndroid 9.0 (Pie)ChipsetQualcomm SM8150 Snapdragon 855 (7 nm)CPUOcta-core (1×2.84 GHz Kryo 485 & 3×2.42 GHz Kryo 485 & 4×1.78 GHz Kryo 485)GPUAdreno 640RAM6 GB, 8 GBMemori64 GB, 128 GB, 256 GBDimensi159.1 x 75.4 x 9.2 mm (6.26 x 2.97 x 0.36 in), 190 gLayarIPS LCD, 6.4 inches, 1080 x 2340 pixels, 19.5:9 ratioKamera Utama48 MP (wide), 13 MP (ultrawide)Kamera Depan48 MP (wide), 13 MP (ultrawide)BeteraiLi-Po 5.000 mAhWarnaMidnight Black, Twilight SilverHargaRp 5 jutaanSamsung Galaxy S10
Samsung Galaxy S10Rekomendasi HP terbaik untuk vlog yang terakhir adalah Samsung Galaxy S10. Meski mengusung sensor 10MP saja untuk kamera depan, namun Samsung Galaxy S21 masih masuk ke jajaran ponsel dengan kamera selfie terbaik untuk merekam konten vlog, lho.

Anda dapat menggunakan kamera depan ponsel ini untuk merekam video dengan kualitas maksimal 4K. Anda pun bisa memakai tiga kamera belakang dengan konfigurasi 12MP +12MP + 16MP untuk mengambil angle lain dalam video vlog.

Meski keluaran tahun 2019, Samsung Galaxy S10 masih jadi pilihan yang tepat buat Anda untuk merekam vlog berkualitas tinggi.

SPESIFIKASI LENGKAP SAMSUNG GALAXY NOTE 10+RilisFebruari 2019Network2G, 3G, 4GOSAndroid 9.0 (Pie), upgradable to Android 11, One UI 3.0ChipsetExynos 9820 (8 nm)CPUOcta-core (2×2.73 GHz Mongoose M4 & 2×2.31 GHz Cortex-A75 & 4×1.95 GHz Cortex-A55)GPUMali-G76 MP12RAM8 GBMemori128 GB, 512 GBDimensi149.9 x 70.4 x 7.8 mm (5.90 x 2.77 x 0.31 in), 157 gLayarDynamic AMOLED, 6.1 inches, 1440 x 3040 pikselKamera Utama12 MP (wide), 12 MP (telephoto), 16 MP (ultrawide)Kamera Depan10 MP (wide)BeteraiLi-Po 3.400 mAh, Fast charging 15WWarnaPrism White, Prism Black, Prism Green, Prism Blue, Canary Yellow, Flamingo Pink, Cardinal Red, Smoke BlueHargaRp 5 jutaan – Rp 7 jutaanItu dia rekomendasismartphone terbaik untuk vlog yang bisa Anda beli saat ini. Seluruh HP di atas punya dapur pacuhigh-endjuga, sehingga Anda dimungkinkan untuk mengolah dan redering video dismartphone secara langsung. Semoga bermanfaat! (MF)