5 Panel VPS Yang Harus Kamu Ketahui

Control Panel VPS adalah aplikasi berbasis web dimana administrator dapat mengatur berbagai fungsi server. Manajemen VPS akan lebih mudah jika Anda menggunakan panel dibanding menggunakan command line.

Controlmpanel memudahkan anda dalam memanage vpsBerbagai pilihan dari control panel akan membuat Anda mudah untuk memilih apa panel yang sekiranya tepat untuk memanage VPS Anda. Atur sesuai kebutuhan Anda, dan Anda dapat menjalankan website anda secara optimal.

Fitur Control Panel VPS
Ada beberapa fitur yang biasanya menjadi perhatian dalam penggunaan panel. Fitur-fitur yang biasanya ditawarkan control panel VPS terbaik antara lain :

Manajemen DNS (Domain Name System)
Anda dapat mengelola pengaturan DNS melalui tampilan berbasis web. Jika tanpa panel pengaturan ini harus Anda lakukan menggunakan command line yang jelas memakan waktu lebih banyak.

Manajemen Email
Fitur manajemen email memungkinkan Anda untuk menambahkan dan mengelola alamat dan kuota email serta pengelolaan email spam.

Fitur manajemen email memudahkan kita dalam mengelola emailManajemen FTP
Control panel VPS juga biasanya menyediakan pengelolaan FTP seperti akun user, manajemen password, dan pengaturan kuota setiap akun.

Manajemen File System
Anda juga dapat menyesuaikan dan mengatur file system menggunakan control panel VPS. Penggunaan control panel dapat membantu mengurangi kesalahan Anda dalam melakukan pengaturan, berbeda dengan command line yang membutuhkan ketelitian khusus.

Manajemen User SSH
Menggunakan control panel VPS, Anda dapat menambahkan atau menghapus SSH dengan mudah.

Manajemen Database
Berbagai macam pengelolaan sistem database juga dapat dikelola dengan baik menggunakan control panel VPS, seperti MySQL, PostgreSQL, dan sistem database lainnya.

Berbagai macam pengolahan sistem database menggunakan vpsLaporan Akses dan Pelaporan
Laporan akses dan pelaporan akan lebih mudah diteliti melalui control panel VPS, serta memudahkan Anda dalam menemukan masalah yang sedang dihadapi melalui Log-nya dengan tampilan yang lebih komprehensif daripada command line.

Konfigurasi Plugin
Beberapa panel menyediakan fitur untuk menambahkan dan menghapus plugin tambahan. Plugin-plugin itu biasanya bertujuan untuk memudahkan proses pengelolaan situs web atau menambah fiturnya, seperti WordPress, Laravel, dan modul lainnya.

Control panel VPS Gratis maupun berbayar :
Contoh VPS Gratis maupun berbayar1. Webuzo (Free & Paid)
Sistem operasi: CentOS, Red Hat Enterprise Linux, Scientific Linux, Ubuntu LTS

Web Server: Apache, Nginx

Manajemen DNS: BIND

Manajemen Email: Exim, Dovecot

Manajemen FTP: Ada

Manajemen Database: Ada

Webuzo adalah control panel VPS yang menyediakan versi gratis dan berbayar dengan fitur yang sangat lengkap. Versi gratis Webuzo tentu ada batasannya. Anda tidak bisa menggunakan seluruh fitur dan hanya diperbolehkan untuk menggunakan 59 skrip saja.

Webuzo menyediakan banyak fitur yang dapat Anda manfaatkan untuk membangun website: manajemen domain, managemen user File Transfer Protocol (FTP), manajemen database yang menggunakan MySQL dan Rockmongo, manajemen DNS Zone, manajemen MX Entry records, manajemen CRON, Advanced Security menggunakan IP Block, CSR, Private keys.

2. VestaCP (Free)
Sistem operasi: RHEL/CentOS, Debian, Ubuntu

Web Server: NGINX, Apache

Manajemen DNS: BIND atau Named

Manajemen Email: Dovecot, Exim

Manajemen FTP: VsFTPD ProFTPD

Firewall: iptables/fail2ban

Manajemen Database: MySQL, PostgreSQL, PhpMyAdmin

VestaCP adalah control panel VPS gratis yang sudah memiliki aplikasi Softaculous dengan lebih dari 439 apps yang dapat diinstall hanya dengan satu kali klik. Panel ini dapat berjalan cepat hanya dengan spesifikasi minimal menggunakan 512 RAM dan penyimpanan sebesar 20Gb.

VestaCP juga termasuk ke dalam salah satu control panel VPS terbaik gratis yang banyak digunakan admin sistem. Selain gratis, panel ini juga memiliki fitur yang cukup lengkap yang tidak kalah dengan panel berbayar.

3. ISPconfig (Free)
Sistem operasi: Ubuntu, CentOS,Fedora, Debian, OpenSuSE

Manajemen DNS: BIND, MyDNS, PowerDNS

Manajemen Email: IMAP, POP3, IMAPS, POP3S,SMTP

Manajemen FTP: Ada

Manajemen Database: Ada

Dukungan IPv6: Ada

ISPConfig cukup populer digunakan, mereka juga menyediakan layanan support untuk pengguna enterprise. Proyek ini mengklaim sudah mencapai 40 ribu unggahan setiap bulannya. Terdapat multi-server, dukungan IPv6, dan virtualisasi (OpenVZ) yang mana ini cukup ideal untuk ISPs atau berbagai macam lingkungan sistem perusahaan.

4. Web Host Manager (Paid)
Sistem operasi: CentOS, Red Hat Enterprise Linux (RHEL), CloudLinux OS

Manajemen DNS: BIND

Manajemen Email: POP3, IMAP, dan SMTP

Manajemen FTP: Ada

Manajemen Database: MySQL, PostgreSQL, Perl,

Web Host Manager (WHM) adalah salah satu control panel VPS terbaik berbayar yang sangat terkenal dan banyak digunakan oleh banyak situs web. Di dalam panel WHM ini terdapat panel khusus hosting yang biasa dikenal dengan cPanel. Jadi, di dalam WHM Anda dapat membuat puluhan sampai ratusan cPanel.

web host manager merupakan control panel vps terbaik dan berbayarPanel WHM merupakan panel yang sangat lengkap dengan berbagai fitur yang ditawarkan. Sayangnya, WHM tidak mendukung lisensi VPS dengan sistem operasi FreeBSD. Panel ini juga tidak mendukung sistem operasi yang menggunakan menggunakan 32-bit Virtual Environments.

5. Plesk
Sistem operasi: Windows, Debian, Ubuntu, CentOS, Red Hat

Web Server: Apache 2.2, 2.4

Manajemen DNS: BIND

Manajemen Email: Postfix

Manajemen FTP: Ada

Manajemen Database: Ada

Plesk merupakan VPS control panel berbayar yang dapat Anda gunakan pada berbagai sistem operasi seperti Linux dan Windows. Kontrol panel ini sangat efisien dan mempunyai banyak fitur. Plesk dapat dibilang versi berbayar dari Webmin.

Salah satu keunggulan dari panel ini adalah mendukung sistem operasi Windows, yang cukup jarang ditemukan pada control panel lainnya.

Plesk memungkinkan Anda untuk mengelola beberapa situs web di dalam satu dashboard. Termasuk membangun situs web, menjalankan update, memantau kinerja server, dan halaman customer di dalam satu tempat. Control Panel VPS adalah aplikasi berbasis web dimana administrator dapat memanage berbagai fungsi server. Manajemen VPS akan lebih mudah jika Anda menggunakan panel dibanding menggunakan command line.