Apa Itu Fujoshi Dan Yaoi Berikut Penjelasannya

Dafunda Otaku – Pasti kalian sering mendengar kata-kata Fujoshi dan Yaoi bukan? Banyak orang yang tidak mengerti makna/arti dari kata tersebut, bisa dibilang setengah dari para Otaku tidak mengerti arti dari kata-kata Fujoshi dan Yaoi.

Biasanya yang paling mengerti tentang hal-hal yang berkaitan dengan hal tersebut adalah Kpopers (para penggemar kpop), tahu kenapa? Karena mereka lebih suka orang yang mereka sukai atau favorit mereka (anggota band kpop) itu lebih akrab dengan teman-teman band nya (yang diinginkan para kpopers sebenarnya para anggota band itu saling jatuh cinta dan Yaoi hehe) daripada wanita yang ada di band lain.

Penjelasan Apa Itu Fujoshi
Fujoshi adalah istilah kata-kata Jepang yang digunakan untuk menyebut penggemar Manga dan Novel yang memperlihatkan hubungan romantis dan cinta antara para laki-laki.

Bagi para Fujoshi, melihat hal-hal yang terkait dengan Yaoi adalah hal yang mereka nikmati (layaknya seorang masokis) dan juga mereka sangat menikmati saat membayangkan apa yang akan terjadi jika karakter laki-laki berada dalam Boys Love (percintaan para lelaki).

Para Fujoshi biasanya terdiri dari perempuan, tapi, kata-kata Fujoshi itu memang lebih ditepatkan kepada perempuan misalnya saja, saat para Fujoshi melihat laki-laki sedang bermain atau saling berpegangan sifat Fujoshi mereka pasti akan langsung keluar dan langsung memfoto para laki-laki itu.

Kisah cinta laki-laki memiliki genre sendiri, misalnya di dalam peperangan, komedi, dan drama. Istilah kata-kata Fujoshi adalah plesetan homofon pada Fujoshi, biasanya hal tersebut adalah sebuah istilah untuk wanita yang terhormat.

Kata-kata atau sebutan itu ini diciptakan oleh media massa atau para penggemar laki-laki yang tidak tertarik kepada wanita, tetapi hal ini atau kata-kata ini sudah disebarluaskan oleh para fans Yaoi.

Fans percintaan laki-laki atau para Fujoshi sendiri mengacu pada cara berpikir mereka, yang memandang hubungan homoseksual antara karakter laki-laki dalam cerita-cerita yang tidak termasuk dengan tema yang berkaitan dengan homoseksual.

Kata-kata “Fujoshi” ini biasanya akan dikatakan atau disebutkan ketika ada seorang wanita yang suka dengan para lelaki dengan sifat homoseksual.

Penjelasan Apa Itu Yaoi
Yaoi atau juga dikenal dengan sebutan Boys Love, adalah sebuah istilah yang lumayan populer dalam bahasa Jepang yang merujuk/fokus pada genre tentang percintaan atau hubungan para lelaki yang bersifat dan berkaitan dengan homoerotis maupun homoromantis (biasanya para kpopers suka dengan homoromantis).

Istilah atau kata Yaoi umumnya ditujukan untuk mengambarkan sifat/pemikiran wanita, dan terlebih lagi, kata Fujoshi dan Yaoi dibuat oleh wanita yang suka akan homoromantis.

Ternyata bukan hanya di Indonesia atau Jepang saja loh yang ada arti dari kata-kata tersebut, sebagian orang Barat juga mengetahui arti tersebut, saya rasa orang Barat juga menonton Anime yang berkaitan dengan homoseksual (menurut saya).

Biasanya orang Barat akan menganggap Yaoi itu sama dengan Shonen-ai, yang berisi tema-tema yang hampir sama misalnya, homoromastis. Walau demikian, kata shonen-ai tidak eksplisit atau berkaitan secara seksual (tidak ada adegan homoseksual).

Fenomena atau kata-kata itu telah menyebar ke luar Jepang bahkan sudah sampai di beberapa penjuru negara contohnya saja yaitu Amerika, orang di Amerika juga memiliki kata tersendiri dari kata Yaoi misalnya saja orang Jepang mengatakan Yaoi, sedangkan orang Barat mengatakan percintaan para lelaki Amerika, haha cuman berbeda beberapa kata ya.

Kata Yaoi Dibuat Oleh Perempuan
Sebagian besar kata Yaoi sebenarnya dibuat oleh kalangan perempuan saja, yang ditujukan untuk kesenangan pribadi para perempuan. Setidaknya ada seorang antropolog menyebutkan bahwa kata tersebut adalah sebuah produk persilangan antara dua budaya yang sudah tabu untuk universal.

Isi atau cerita percintaan lelaki beragam-ragam, mulai dari situasi romantis dengan materi dewasa (homoseksual) yang sedang bahkan hingga subgenre yang mengandung fetishisme yang meliputi antaranya adalah anthropomorphisme, dan cosplay.

Apakah kamu salah satu dari kata-kata tersebut? Misalnya saja kamu itu Fujoshi atau suka dengan percintaan para lelaki hahaha, apakah sudah jelas penjelasan yang saya berikan? Semoga saja sudah jelas karena saya sudah kelelahan haha, saya sendiri bukan homo melainkan Lolicon, jadi jangan anggap saya homo ya hehe, semoga wawasan kamu tambah luas karena artikel ini.

Referensi: Wikipedia