Cara Mengaktifkan NFC Hp Oppo Semua Tipe

Ada banyak alasan orang memilih smartphone, selain harga tentunya spesifikasi dan dukungan teknologi modern. NFC ini menjadi salah satu fitur unggulan yang disematkan produsen Oppo.

Saat ini Oppo turut meramaikan tren teknologi NFC pada smartphone. Buat yang belum tahu, NFC adalah Near Field Communication yang berfungsi untuk mengoneksikan satu perangkat dengan perangkat lainnya secara mudah.

Jadi, bisa dibilang NFC adalah sebuah fitur komunikasi jarak pendek yang membutuhkan dua perangkat yang masing-masing kompatibel, satu bertindak sebagai transmitter dan satu penangkap sinyal. Kalau diperhatikan cara kerjanya mirip dengan Wifi atau Bluetooth yang menggunakan gelombang radio untuk mengirimkan informasi.

Dulu NFC identik dengan ponsel flagship, namun saat ini banyak smartphone kelas menengah yang sudah dibekali fitur ini. Contohnya saja pada Oppo Reno, A74 atau F11 Pro yang menyasar pasar menengah keatas.

Oleh karena itu, dalam kesempatan kali ini PolaHP akan memberikan informasi yang sangat bermanfaat bagi Anda tentang cara mengaktifkan fitur NFC HP Oppo yang harus diketahui.

Tutorial Mengaktifkan NFC HP Oppo

Hp Oppo dengan fitur NFC bisa melakukan melakukan pembayaran, membaca saldo tersisa, mengisi ulang kartu uang elektronik, cukup dengan menempelkan kartu ke bagian belakang ponsel.

Cara mengaktifkan NFC di setiap smartphone mungkin berbeda. Jika Anda tidak menemukan NFC pada panel pengaturan cepat, Anda dapat memeriksa pengaturan pada ponsel Oppo Anda.

Bagi Anda pengguna Hp Oppo yang ingin mengaktifkan fitur NFC dapat mengikuti panduan berikut.

1. Buka menu Pengaturan pada smartphone Oppo.
2. Lanjutkan dengan masuk ke menu Sambungan Nirkabel Lainnya.
3. Lalu aktifkan fitur NFC.
4. Setelah itu otomatis fitur Android Beam juga akan aktif.
5. Untuk menggunakannya, tempelkan atau dekatkan pada perangkat lain yang memiliki fitur NFC
6. Secara otomatis akan menunjukkan sisa saldo uang digital jika perangkat tersebut kartu E-Money.

Demikian juga untuk cara menggunakan sebagai pembayaran, cukup mendekatkan Hp Oppo Anda ke alat transaksi pembayaran. Nanti NFC akan menampilkan data-data dalam pembayaran transaksi.

NFC dapat dikatakan aman karena saat akan melakukan pembayaran, Anda masih harus membuka aplikasi dompet digital terlebih dahulu. Jadi, bahkan jika ponsel Oppo Anda ditempelkan ke terminal pembayaran, jika aplikasi pada smartphone belum dibuka, pembayaran tidak akan terjadi.

Selain itu juga, ketika menggunakan NFC untuk melakukan pembayaran, Anda harus berada di jarak sekitar 4 cm dengan terminal pembayaran. Jadi jika ada orang berniat jahat akan mengalami kesulitan karena harus berada dalam jarak yang dekat.

Kesimpulan
Dengan hadirnya fitur NFC di berbagai smartphone, akan semakin memudahkan pengguna untuk melakukan transaksi atau transfer data. Secara umum, fitur NFC pada smartphone digunakan untuk pembayaran, cek dan top up saldo E-money atau E-Toll.

Begitulah beberapa cara untuk menggunakan NFC pada Hp Oppo, pada dasarnya Anda perlu mengaktifkan fitur NFC pada Hp Oppo sebelum dapat digunakan. Sebaiknya setelah menggunakannya nonaktifkan kembali agar tidak menghabiskan daya baterai dan menghindari orang lain untuk mengakses ponsel kalian.