Jajaran Model Helm KYT Terbaru Paling Laris Dan Keren Di Tahun 2019

Produsen helm dalam negeri KYT adalah salah satu produsen helm yang paling digemari di Indonesia. Helm-helm yang diproduksi oleh KYT memiliki kualitas yang baik, serta berstkamur internasional.

Helm KYT bahkan sudah dipakai balapan di ajang MotoGP, Moto 2, Moto 3, dan ajang balapan internasional lainnya. Masyarakat Indonesia wajib bangga dong pastinya produk-produk dalam negeri sudah mendunia. Perwujudan rasa bangga itu antara lain dengan menggunakan helm produksi negara sendiri, sob

Lalu, apa saja sih model helm KYT terbarudi tahun 2019 ini? Simak sama-sama berikut ini infonya. Moladin bakal kupas tuntas jajaran model helm KYT terbaruserta paling laris di tahun 2019.

Aneka Jenis Model KYT

Helm KYT menawarkan berbagai jenis dan model yang sesuai dengan kebutuhan sehari-hari kamu, sob. Ada helm full face, half face, hingga helm motocross yang memiliki aneka desain yang menarik.

Tahun ini helm dengan model retro juga mulai mewabah. KYT tentunya tak mau ketinggalan memproduksi helm jenis ini. Ada dua tipe helm retro KYT yang sedang boomingdi tahun ini.

Kepopuleran helm KYT tak lepas dari harga helm yang cukup terjangkau, Moladiners. Sobat Moladin bisa mendapatkan helm-helm berkualitas ini mulai Rp200-an ribu. Helm dengan kualitas terbaik nggak selalu harus mahal, bukan?

[product product=”KYMCO Downtown 250i” images=”/motor/kymco/KYMCO_Downtown_250i_26971_89516_large.jpg” url=”/motor/kymco/kymco-downtown-250i-250cc-2018-skuter-automatic-injeksi-5d79ec59c6aee” price=”Rp. 2.178.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Fitur Helm KYT

Anak perusahaan PT Tarakusuma Indah, rajanya perusahaan helm Indonesia, ini menyematkan berbagai fitur terkini di model helm KYT terbaru. Sobat Moladin bisa memilih fitur double visor, removable liner, easy safety buckle, bahkan lubang kunci yang anti maling. Pilih yang sesuai dengan selera kamu, sob!

Jajaran Helm KYT Full Face Terlaris

Tahun 2019 ini Helm KYT Thunderflash menjadi helm yang paling laris di lini full face. Harga helm Thunderflash sendiri bisa mencapai angka Rp3 jutaan. Apabila sobat Moladin menginginkan helm Thunderflash dari bahan Carbon, otomatis harus merogoh kocek lebih dalam, yaitu Rp4 jutaan.

Kelebihan helm Thunderflash full faceadalah visor yang terbuat dari material Polycarbonate anti gores dan juga anti kabut. Helm ini juga dilengkapi dengan UV Protection Visoryang dibuat di Italia menggunakan proses thermoformed sheet. Visor ini membuat daya pkamung kamu lebih optimal saat berkendara baik itu saat panas maupun hujan.

Varian helm Thunderflash yang paling banyak dicari adalah Thunderflash Espargaro dengan harga Rp3.650.000, Thunderflash Bolt dengan harga Rp3.550.000, kemudian Thunderflash Spark yang dibanderol di Rp3.550.000, serta Thunderflash Carbon di kisaran harga Rp 4 juta.

Helm KYT full face lain yang menjadi incaran banyak orang adalah Vendetta 2 yang bisa kamu beli mulai di kisaran harga Rp700 ribu hingga Rp1 jutaan. Sobat Moladin yang memiliki bujet tidak terlalu besar bisa melirik KYT RC Seven yang bisa kamu dapatkan dengan merogoh kocek Rp300 ribuan saja.

Jajaran Helm KYT Half Face Terlaris

KYT memiliki berbagai varian helm half face yang laris di pasaran. Sebut saja DJ Maru, Elsico, Venom, Kyoto, dan lain-lain.

Harga helm KYT half face ini cukup terjangkau. Biasanya helm-helm ini dijual di bawah Rp500 ribu. Perbedaan harga ini biasanya disebabkan perbedaan desain yang otomatis mempengaruhi harga jual di pasaran.

Sobat Moladin yang tertarik dengan helm half face DJ Maru bisa memboyong pulang helm ini dengan merogoh kocek Rp275 ribu. Kamu yang menggemari helm KYT Venom bisa mendapatkan helm ini mulai harga Rp390 ribu. Adapun model helm KYT terbaru, Kyoto Super Fluo, bisa kamu dapatkan dengan merogoh kantong Rp335 ribu saja.

Jajaran Helm KYT Half Face Retro

Produsen helm KYT juga tak lupa membidik pasar retro yang sedang naik daun. Sobat Moladin yang gemar dengan gaya klasik silakan mengintip helm KYT tipe Elsico dan Cougar.

Helm retro KYT yang paling banyak dicari ini terlihat sangat trendydan anak muda. Cocok buat kamu penunggang kuda besi retro. Dapatkan helm KYT Elsico dengan harga Rp330 ribu saja. Adapun helm tipe Cougar bisa kamu miliki setelah membayar Rp500 ribuan.

Jajaran Helm KYT Cross Terlaris

Tidak usah bingung mencari helm cross terbaik, sebab KYT punya solusinya. Sobat Moladin bisa melirik helm KYT Strike Eagle dengan bobot yang sangat ringan. Helm Strike Eagle ini beratnya kurang dari 1 kg.

Helm ini bisa memiliki bobot ringan karena menggunakan bahan Triconposite Fibre yang merupakan gabungan dari material Karbon Kevlar serta Fiber Glass. Namun harganya memang tidak bisa disebut murah, sebab sobat Moladin harus merogoh kocek hingga Rp3 jutaan untuk mendapatkan helm kualitas balap di ajang MXGP ini.

Moladiners dengan bujet yang tidak terlalu tinggi jangan patah hati, sebab kamu masih bisa membeli helm MotoCross KYT dengan harga terjangkau. Kamu bisa membeli helm KYT Cros Over yang dibanderol mulai Rp500 ribuan.

[product product=”KYMCO Xciting 400i” images=”/motor/kymco/KYMCO_Xciting_400i_26969_89509_large.jpg” url=”/motor/kymco/kymco-xciting-400i-400cc-2019-skuter-automatic-injeksi-5d79eb59d28ff” price=”Rp. 2.897.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Pembalap junior juga bisa menggunakan KYT Cross Pro Junior dengan harga Rp450 ribu. Ukuran helm Cross pro Junior ini cocok bagi anak remaja.

Nah, sudah pada tahu kan model helm KYT terbarudan terlaris di tahun 2019 ini? Sobat Moladin tinggal pilih saja yang seseuai selera dan tentu saja sesuai dengan bujet masing-masing.

Kalau kamu punya dana yang berlebih, nggak ada salahnya membeli helm KYT premiumseperti Thunderflash ataupun Strike Eagle, sob. Toh, membeli helm yang bagus bisa dibilang adalah investasi terhadap keselamatan kamu saat berkendara. Jadi, kapan mau beli helm KYT-nya?

Baca Juga :