Tablet Dan Smartphone Yang Kompatibel Dengan DJI GO

DJI GO merupakan aplikasi penting untuk mengontrol DJI dronemu dan menikmati tampilan dari apa yang dilihat kamera secara langsung. Untuk dapat menggunakan DJI GO tentunya kamu harus punya Tablet dan Smartphone yang kompatibel dengan DJI GO. Karena jika tidak, kamu tentu tidak bisa mengontrol DJI dronemu dengan sempurna. Hal yang tentu sangat kamu hindari karena bisa menyebabkan crash.

Persyaratan Sistem Minimal

Untuk bisa mengoperasikan DJI GO dengan baik, tablet maupun smartphonemu harus memiliki sistem operasi: iOS 9 atau Android 4.4, minimal. Sedangkan untuk spesifikasi perangkat keras (hardware) DJI tidak membatasinya. Namun, pada kenyataannya kamu tetap memerlukan smartphone atau tablet dengan RAM minimal 1GB dan processor 1GHz. Jika smartphone atau tabletmu memiliki RAM dan processor yang lebih tinggi akan lebih baik karena kamu akan menyaksikkan tampilan video berkualitas HD dari DJI drone.

Daftar Tablet dan Smartphone yang Kompatibel dengan DJI GO

Tim JogjaSky membuat daftar beberapa tablet dan smartphone yang kompatibel dengan aplikasi DJI GO. Beberapa di antaranya sudah disebutkan dalam website resmi DJI. Beberapa lainnya merupakan klaim dari DJI users.

Catatan: Mungkin daftar ini tidak dapat merangkum semua tablet dan smartphone yang ada di pasaran. Maka gunakan sebagai referensi semata.

Kami juga memberikan daftar RAM dan CPU pada tiap tablet dan smartphone. Kami juga menyertakan keefektifan kerja dari device ini ketika mengaaktifkan aplikasi DJI GO.

Apple Device untuk DJI Drone

Android Device untuk DJI Drone

[table id=18 /]

*skala 1-5 menandakan keefektifan fungsi tablet dan smartphone. Semakin besar angkanya, semakin efektif.

Spesifikasi Sistem Ideal
Dari daftar di atas tentunya kita tahu bahwa agar aplikasi DJI GO berfungsi dengan baik ada spesifikasi RAM dan CPU yang harus dipenuhi. Kami dari JogjaSky menyarankan untuk meggunakan smartphone atau tablet dengan CPU 2.0 dan RAM 3GB, ke atas.

Mengatasi Permasalahan Lag dan Lainnya

Tentu jika spesifikasi tablet atau smartphonemu di bawah ideal kamu sering mengalami lag ketika mengaktifkan aplikasi DJI GO. Pastikan ketika kamu menjalankan aplikasi DJI GO tidak ada aplikasi lain yang aktif di background. Kamu juga perlu memastikan bahwa masih ada space yang tersedia pada smartphone atau tabletmu.

Tersendatnya koneksi juga bisa disebabkan karena masalah pada tablet/smartphone yang kamu gunakan atau jarak penerbangan. Semakin dekat drone dengan batas penerbangan maksimalnya, semakin sering pulalah koneksinya bermasalah. Cobalah untuk terbang lebih dekat dan lihat apakah permasalahan yang sama masih terjadi. Jika iya, cobalah untuk mengganti device lain.

Secara umum, device (smartphone dan tablet) yang baru-baru saja dikeluarkan dapat bekerja dengan tingkat keefektifan tinggi. Sedangkan model-model smartphone dan tablet lama seringkali memiliki masalah pada kompabilitasnya.

Memasang Smartphone atau Tablet pada Remot Kontrol Phantom dan Inspire

Tablet dengan lebar lebih dari 6.75 inchi tidak akan cocok ketika dipasangkan pada remot kontrol Phantom dan Inspire. Maka, dibutuhkan extender yang bisa dibeli secara terpisah. Tablet dengan lebar lebih dari 6.75 inchi berdasarkan daftar di atas seperti:

* iPad Pro (2015)
* iPad Pro (2017)
* Acer Iconia Tab 10
* Lenovo Tab 4 10 Plus
* Samsung Galaxy Tab Pro 12.2”

Memasang Smartphone atau Tablet pada Remot Kontrol Mavic dan Spark

DJI Mavic dan Spark memiliki remot kontrol berukuran kecil, dan arm bagian remotnya akan sangat rentan rusak jika dipasangkan dengan tablet berukuran besar. Jika smartphonemu memiliki panjang lebih dari 6.8 inchi dan ketebalan lebih dari 0.34 inchi, mereka tidak akan muat dipasangkan pada remot kontrol Mavic/Spark. Namun, jangan khawatir, kamu bisa memodifikasi arm remot kontrol atau membeli mount secara terpisah.

Beberapa smartphone dan tablet yang tidak akan muat pada remot kontrol Mavic/Spark:

* Acer Iconia One 10
* Amazon Fire HD 8 (2017)
* HTC One
* Lenovo A3500
* DJI CrystalSky
* LG G2
* Nvidia Shield K1
* RCA Voyager II
* Samsung Galaxy Tab 3 Lite
* Samsung Gaaxy Tab
* Lenovo Tab 4 10 Plus
* Samsung Galaxy Tab Pro 12.2”
* iPad Pro (2015)
* iPad Pro (2017)

Untuk melihat daftar lengkap mengenai tablet dan smartphone yang kompatibel DJI GO, kamu bisa mendownloadnya dengan meng-klik tombol di bawah ini.

Comments
comments